Pleno KPUD Mura, Prabowo – Gibran Unggul
FORUMHUKUM.ID,Puruk Cahu – Rapat pleno terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara tingkat Kabupaten Murung Raya (Mura) berjalan sesuai agenda di gedung Dewan Adat Dayak (DAD) Puruk Cahu sejak Rabu, (28/2/)-Kamis,(29/2).
Dipimpin oleh Ketua KPUD Mura, Okto Dinata didampingi 4 komesioner perhitungan di mulai pukul 08.00 Wib dihadiri Penjabat (Pj) Bupati Mura, Hermon dan Kapolres Mura, AKBP. Irwansyah dalam pembukaan Rapat pleno Rapat pleno terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara tingkat Kabupaten Mura, Rabu (28/2)
Selain dihadiri para saksi dari parpol, tampak hadir Ketua Bawaslu Mura, Elides Jena beserta jajarannya mengawasi jalannya Rapat pleno terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara tingkat Kabupaten Mura.
Diawali dengan perhitungan suara capres dikatahu bahwa perolehan suara pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul telak di Kabupaten Mura dengan perolehan suara sebanyak 52.889. Hasil perhitungan surat suara untuk Capres sudah 100 persen.
Sementara itu, di urutan kedua pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut satu H. Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh suara sebanyak 13.190 disusul capres di nomor urut 3 Ganjar-Mahfud dengan perolehan suara 5.008.(Jk)