BeritaTNI - Polri

Perayaan Natal di Bartim Aman dan Lancar

FORUMHUKUM.ID – Tamiang Layang – Perayaan malam Natal dan Misa Natal di wilayah Kabupaten barito Timur, Kalimantan Tengah berjalan dengan aman, nyaman dan lancar.

Semua ini berkat adanya kekompakan, komunikasi dan koordinasi dari seluruh elemen masyarakat dan Polres Bartim dan jajaran yang melakukan penjagaan.

Sedikitnya ada 300 personel gabungan dari Polres Bartim dilibatkan dalam pengamanan natal 2022 dan tahun baru 2023. Personel tersebut terdiri dari anggota Polri, TNI, pemerintah daerah dan instansi terkait lainnya.

Sebanyak 300 personel itu bertugas mengamankan ibadah maupun perayaan natal dan tahun baru. Mereka tersebar untuk 54 titik pengamanan gereja di wilayah hukum Polres Barito Timur.

“Ada juga yang berjaga pada dua pos pengamanan juga yang disiapkan yaji di Kelurahan AMpah Kota Kecamatan Dusun Tengah dan di Kelurahan Taniran,Kecamatan Benua Lima,” kata Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela di Tamiang Layang, Senin (26/12/2022).

Untuk mencitakan kondisi aman dan nyaman, tambah Viddy, Patroli Kambitmas juga ditingkatkan sebagai antisipasi terjadinya kejahatan konvensional di komplek perumahan maupun pemukiman warga-warga.

Viddy juga mengharapkan masyarakat yang menyambut malam Tahun Baru 1 Januari 2023 dapat menjaga kamtibmas dengan baik.

“Kami juga mengajak masyarakat untuk terus bersama-sama dalam menjaga kamtibmas di wilayah Bartim yang aman, damai dan nyaman,” demikin AKBP Viddy Dasmasela. (Res/FH-88)