BeritaPuruk Cahu

Ketua Komisi II DPRD Mura Ajak Pemerintah Tuntaskan 78 Desa Belum Berlistrik

Puruk Cahu, forumhukum.id – Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Murung Raya, Kalimantan Tengah, Heriyus M Yoseph SE mengajak pemerintah daerah setempat untuk menuntaskan 78 desa yang belum berlistrik.

Menurut politisi PDIP itu, dalam catatan PLN itu bahwa listrik desa yang paling tertinggal itu ada di Kabupaten Murung Raya karena ada lebih kurang 78 desa belum berlistrik atau ada PLN dan Negara belum hadir di desa tersebut.

“Maka untuk itu saya mengingatkan sekaligus berharap kepada pemerintah daerah dan Pemerintah Pusat untuk bisa bersama-sama kita harus menuntaskan target untuk 78 desa yang belum ada listriknya,” kata Heriyus M Yoseph SE di Puruk Cahu, Jumat (21/10).

Walau demikian, Heriyus M Yoseph mengapresiasi Peresmian Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Tanah Siang di Kelurahan Saripoi, Rabu (18/10) kemarin.

Heriyus M Yoseph (kedua kanan ) menghadiri Peresmian Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Tanah Siang di Kelurahan Saripoi, Rabu (18/10) kemarin.
Ketua Komisi II DPRD Murung Raya Heriyus M Yoseph (kedua kanan ) menghadiri Peresmian Program Bantuan Pasang Baru Listrik (BPBL) yang dilaksanakan di Kantor Kecamatan Tanah Siang di Kelurahan Saripoi, Rabu (18/10) kemarin.

Legislator Murung Raya itu mengucapkan terimakasih tidak terhingga kepada Anggota Komisi VII DRP RI Dr. Ir. Willy M Yoseph, MM yang mengawal program pemerintah pusat Program BPBL untuk rumah masyarakat yang tidak mampu di Kecamatan Tanah siang

“Saya ucapkan terimakasih tatas inisiasi kementerian ESDM dengan mitra anggota komisi VII DPR RI yaitu Dr. Ir. Willy M Yoseph, MM yang tidak hanya menggagasi atau mengilhami, tetapi juga mengaktualisasi dari pada panggilan moril yang bersinergi dengan harapan masyarakat Kabupaten Murung Raya khususnya warga Kecamatan Tanah Siang benar-benar bisa merasakan terang benderang karena adanya Program BPLB,” kata pria yang akrab disapa masyarakat Heri itu.

Kabupaten Murung Raya sendiri mendapatkan 1.159 Rumah Tangga dari Program BPBL. Dari 10 kecamatan yang ada di Kabupaten Murung Raya, Kecamatan Tanah Siang adalah kecamatan yang memang sangat perlu mendapat perhatian sungguh-sungguh untuk kelistrikannya. Dengan mendapatkan listrik maka akan memberikan dampak positf untuk masyarakat disana, khususnya warga Kecamatan Tanah Siang.

Salah satu multi efek dari hadirnya PLN yakni untuk pemenuhan UMKM kegiatan rumah tangga dan berdampak juga sampai ke hal yang menjadi masalah besar secara nasional dan juga masalah yang masih ada di Murung Raya.

“Sekali lagi saya mengajak pemangku kepentingan dan pemerintah daerah maupun Pemerintah Pusat untuk bisa bersama-sama kita harus menuntaskan masalah listrik di Murung Raya,” demikian Heriyus M Yoseph. (AA/FH-88)