SMPN 2 Puruk Cahu Seberang Terendam Banjir Lagi
Murung raya, Forumhukum.id – Siswa SMPN 2 Puruk Cahu seberang kembali mengikuti pembelajaran secara daring, dikarenakan sekolah terendam banjir sejak Jum’at (20/5/2022) kemarin.
Banjir merendam gedung sekolah di Kelurahan Puruk Cahu seberang, Kecamatan Murung Kabupaten Murung Raya dikarenakan curah hujan deras yang terjadi dalam beberapa hari terakhir sehingga memicu meluapnya air Sungai Barito.
“Iya mas banjir terjadi sejak hari Jum’at,” Kata Kepala Sekolah SMPN 2 Puruk Cahu seberang, Hasikinor di Puruk Cahu, Minggu(22/5/2022).
Menurutnya, hingga saat ini genangan air masih setinggi lutut orang dewasa, karena kondisi tersebut proses pembelajaran sekolah dilaksanakan secara daring.
Hal ini dilakukan demi keamanan dan kenyamanan belajar, rencana pembelajaran secara daring ini akan dilaksanakan hingga banjir surut.
“Untuk sementara proses pembelajaran daring semua kelas,” ungkapnya
Kepsek SMPN 2 Puruk Cahu itu juga menambahkan bahwa sekolah yang dipimpinnya saat ini sudah jadi langganan banjir. Dalam catatannya, pada 2022 ini sudah terjadi 4 kali banjir dan sangat diharapkan perhatian Pemerintah Kabupaten Murung Raya.
“Saya berharap perhatian Pemerintah Kabupaten Murung Raya terkait sekolah SMPN 2 Puruk Cahu seberang yang sudah menjadi langganan banjir untuk bisa lebih di perhatikan,” harapnya.
Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi beberapa hari terakhir membuat beberapa Desa dan Kelurahan di Kabupaten Murung Raya tergenang khusus di wilayah pesisir sungai Barito. (Red/Fh)