BeritaMurung Raya

Sektor UMKM Menonjol di Bali, PWI Kabupaten Kapuas Gali Potensi

Forum Hukum.id- Denpasar, Kunjungan PWI kapuas dalam rangka menggali potensi IKM di Bali melalui PWI Provinsi Bali sebagai nara sumber informasi. Kehadiran Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kapuas disambut hangat Ketua PWI Bali beserta jajaran pengurus Acara berlangsung digelar di Aula,Jum’at (7/11/2025).

Usai pertemuan diskusi resmi dan diapresiasi oleh Ketua PWI Denpasar Bali, kunjungan PWI Kabupaten Kapuas berkesempatan kunjungi Pameran Industri Kecil Menengah Bali Bangkit 2025 di lokasi Taman Budaya ART CENTRE.

Berbagai jenis usaha adanya dipameran tersebut bergerak disektor yang berhubungan erat dengan pariwisata budaya lokal, terutama Kerajinan tangan, kuliner, dan produk fesyen tekstil yang menonjol oleh karena secara langsung memanfaatkan keahlian tradisional Bali sehingga menarik perhatian wisatawan lokal maupun internasional.

Salah satu kerajinan tangan paling khas, produk seperti patung kayu, perhiasan perak, kerajinan anyaman serta keramik sangat populer banyak diekspor ke berbagai negara.

Salah satunya kunjungan berakhir pada stand Taksu Agung Bali dimana terpajang sepasang patung terbuat dari batu hasil kerajinan tangan pada lemari etalase yang sangat menarik perhatian dan memiliki nilai jual cukup tinggi mencapai puluhan juta rupiah.(Tt Fh)