BeritaEksekutifMurung Raya

Relawan Seniman Panggung Puruk Cahu Galang Aksi Kemanusian Untuk Warga Terdampak Banjir 

Madi : Aksi Relawan Kemanusian Ini Kita Lakukan Dengan Ketulusan, Sebagai Bentuk Kepedulian Kepada Saudara – Saudara Kita Yang Terdampak Musibah Banjir “ 

Forum Hukum, Puruk Cahu, Sekelompok relawan yang tergabung dari Para Seniman Penyanyi Panggung atau lebih tenar dikenal sebagai Artis Panggung turun langsung ke salah satu lokasi banjir pertigaan ruas jalan Suedirman – Nasution, Minggu, (20/10).

Turunnya para seniman panggung ini di tengah tengah suasana banjir untuk melakukan aksi kemanusiaan berupa Penggalalangan Dana sukarela yang dikumpulkan dari para donator secara acak .

Kehadiran para seniman panggung ini cukup mengundang respon warga masyarakat setempat, Pasalnya, tanpa hiraukan suasana banjir yang membasahi, mereka tetap dengan semangat terus bernyanyi menembangkan lagu lagu berirama merdu sembari rekan rekan mereka mengedarkan kotak penggalangan dana suka rela dari setiap warga yang masih lalu lalang di tempat tersebut .

Sehubungan dengan aksi kemanusian ini, Madi selaku koordinator aksi kemanusian sebutkan bahwa aksi kemanusian ini lahir dari rasa kepedulian mereka terhadap sesama yang terdampak banjir saat ini .

“ Kegiatan aksi kemanusian dalam rangka penggalangan dana ini lahir secara spontanitas sebagai wujud kepedulian kita semua terhadap saudara saudara kita yang terdampak musibah banjir,” sebut Madi .

Ia tambahkan, berapapun hasil yang terkumpulkan dari penggalangan dana tersebut akan mereka umumkan melalui jejaring sosial atau medsos dan selanjutnya akan disalurkan langsung ke warga masyarakat terdampak musibah banjir

Sementara itu Owner Soud system.yang akrab disapa Via Geboy juga turun langsung turun lapangan, menuturkan senada dengan yang disampaikan oleh Koordinator aksi .

Madi ( tengah ) selaku kordinator aksi Relawan Kemanusian dalam Rangka Penggalangan Dana bagi Warga Terdampak Musibah Banjir , 20/10.
Madi ( tengah ) selaku kordinator aksi Relawan Kemanusian dalam Rangka Penggalangan Dana bagi Warga Terdampak Musibah Banjir , 20/10.

Via sebutkan “ Ini semua kita lakukan dengan ketulusan hati untuk sedapat dan sebisanya membantu meringankan beban saudara – saudara kita yang saat ini tempat tinggal mereka terdampak musibah banjir “ ungkap Via.

Diharapkannya berapapun dari hasil penggalangan dana kemanusian ini, akan kita salurkan langsung ke saudara saudara (warga, red) yang terkena musibah banjir ini. “Harapan kami setidaknya semua itu dapat meringankan beban yang mereka alami saat ini,” tegas Via Geboy .

Di satu sisi seorang warga masyarakat yang berada di lokasi kegiatan aksi kemanusian yang digelar oleh Seniman Penggung atau dikenal juga dengan sebutan Artis Penyanyi Panggung .

Jayadi warga kota puruk cahu merasa cukup kagum dengan aksi kemanusian yang dilakukan oleh Para Seniman Panggung ini, menurut Jayadi apa yang mereka lakukan itu merupakan suatu perbuatan yang mulya .

“ Saya merasa begitu tersentuh dengan aksi kemanusiaan yang mereka lakukan ( Seniman Panggung – red ) “ ungkap Jayadi .

Sambungnya, ini baru pertama kali terjadi sampai para seniman panggung langsung turun kelokasi banjir untuk melakukan aksi kemanusian seperti ini.

“ Semoga apa yang sudah mereka ( Penyanyi Panggung -red ) lakukan mendapatkan pahala dan menjadi amal zahriah untuk mereka “ Doa Jayadi untuk relawan Kemanusian para Penyanyi Panggung.

Sore menjelang petang kegiatan aksi kemanusian sontak mengundang kerumunan warga masyarakat yang merasa tertarik dengan aksi tersebut, Pasalnya mereka merasa spontan merasakan adanya hiburan dari lantunan suara – suara merdu para Seniman Penyanyi Panggung dengan diiringi Musik Sound System Via Geboy . (@lb – FH )