PORSENIJAR PGRI Kabupaten Kapuas Tahun 2025 Resmi Dimulai
Forum Hukum. id- Kuala Kapuas, Pemerintah Kabupaten Kapuas secara resmi membuka kegiatan Pekan Olahraga, Seni dan Pembelajaran (Porsenijar) PGRI Kabupaten Kapuas Tahun 2025 yang dipusatkan di Kuala Kapuas, Pembukaan dilakukan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan (EKP), Septedy, mewakili Bupati Kapuas, dalam bentuk apel yang digelar di halaman Kantor Bupati Kapuas, Rabu (19/11/2025).
Apel yang digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 PGRI tersebut diikuti oleh 17 kontingen kecamatan dari seluruh Kabupaten Kapuas. Ajang ini menjadi sarana untuk memperkuat silaturahmi, meningkatkan kebersamaan, serta menampilkan potensi dan prestasi para pendidik.
Turut hadir unsur forkopimda, para kepala OPD, Ketua PGRI Kapuas beserta jajaran, para camat, guru-guru, pimpinan perguruan tinggi, para kontingen PGDJ dari 17 kecamatan, para siswa-siswa serta tamu undangan lainnya.
“Dalam sambutan Bupati yang dibacakan oleh Septedy, disampaikan bahwa HUT ke-80 PGRI merupakan momentum penting bagi dunia pendidikan.
HUT ke-80 PGRI adalah momentum istimewa. Delapan dekade bukanlah perjalanan yang singkat. Dalam rentang panjang tersebut, para guru telah menjadi garda terdepan dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, memajukan pendidikan, dan membangun peradaban,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa Porsenijar bukan hanya kompetisi, tetapi media untuk membangun karakter positif di kalangan pendidik,“Porsenijar bukan hanya tentang siapa yang juara, tetapi tentang bagaimana kita membangun mentalitas positif, kreativitas, dan solidaritas di antara para guru—karena ketika guru bersatu, maka pendidikan Kapuas akan semakin kuat,” ujar Septedy membacakan sambutan Bupati.
Pemerintah Kabupaten Kapuas memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat, terutama peserta dari 17 kecamatan. “Kehadiran Bapak-Ibu semua mencerminkan semangat persatuan, sportivitas, dan komitmen untuk terus bergerak maju bersama PGRI dan Pemerintah Daerah dalam meningkatkan mutu pendidikan,” ucapnya.
Dalam kesempatan itu, pemerintah juga menyampaikan penghargaan kepada PGRI Kabupaten Kapuas dan Dinas Pendidikan yang terus bersinergi mendukung upaya peningkatan kompetensi serta kesejahteraan guru.
Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pengalungan tanda peserta dan Porsenijar 2025 diharapkan mampu meningkatkan kualitas hubungan antarguru sekaligus memperkokoh semangat kebersamaan dalam memajukan pendidikan di Kabupaten Kapuas. (Tt fh)
