Barito TimurBeritaBerita UtamaEksekutif

Perawat di Bartim Terus Berkembang dan Meningkatkan Kompetensi Menuju Perawat Profesional

FORUMHUKUM.ID – Tamiang Layang  – Ketua DPD PPNI Barito Timur, Nelwan Adrius  mengatakan, perawat yang ada di Kabupaten Barito Timur terus berkembang dan terus berupaya meningkatkan kompetensi pelatihan.

“DPD PPNI Kabupaten Barito Timur selaku organisasi profesi yang menangui juga mendukung itu agar perawat semakin profesional dan bisa memberikan pelayanan yang maksimal,” kata Nelwan saat perayaan HUT PPNI ke-49 di RSUD Tamiang Layang, Jumat (17/3) kemarin.

Nelwan juga menyampaikan, jumlah perawat di Kabupaten Barito Timur saat ini berjumlah 458 orang. Sebanyak 131 orang perawat bekerja di RSUD Tamiang Layang, sedangkan sisanya bekerja tersebar di 10 kecamatan seperti di puskesmas hingga klinik swasta.

Dalam rangkaian HUT PPNI ke-49, DPD PPNI Kabupaten Barito Timur telah melaksanakan berbagai kegiatan pengabdian masyarakat seperti skrining atau pemeriksaan kesehatan penyakit tidak menular yakni tekanan darah dan gula darah secara gratis di acara Gowes Bersama Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas di Tamiang Layang, Sabtu (12/3) lalu.

“Acara serupa yakni akan digelar bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur,” kata Nelwan. (D.Res/FH-88)