Kunjungan Kerja Komisi l DPRD Kabupaten Barito Kuala Kal-sel Disambut Hangat Kepala Desa Bungai Jaya
Forum Hukum.id – Kalteng, Kabupaten Kapuas memiliki 214 desa salah satu dari sekian banyak desa yang ada sebut saja Desa Bungai Jaya Kecamatan Basarang Kabupaten Kapuas yang merupakan Desa terbaik peraih prestasi terbanyak menjadikan desa percontohan bagi desa lainnya.
Pada kesempatan ini Kepala Desa Bungai Jaya dan jajarannya , Jum’at ( 5/1/2024) menyambut hangat kunjungan Komisi l DPRD Kabupaten Barito Kuala Kalimantan Selatan didampingi Kapala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kapuas diwakili kepala bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Desa kagiatan berlangsung di Aula desa dihadiri para Tokoh Masyarakat, Ketua Bumdes, Babinsa Bhanbinkamtibmas dan seluruh Staf Pemerintahan Desa Bungai Jaya.
Ketua Komisi l DPRD sebelum acara mengawali dengan memperkenalkan satu persatu Anggota DPRD dari masing – masing Fraksi yang juga didampingi dari Sekretariat DPRD Batola.
Adapun maksud dan tujuan dilaksanakan kunjungan di Desa Bungai Jaya dalam rangka berdiskusi dan tanya jawab mengenai mekanisme proses perencanaan , pelaksanaan yang selama ini telah dijalankan desa sebagai desa terbaik paraih prestasi.
Mengawali sebagai penghantar awal disampaikan Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Desa’,’ kedelapan desa mandiri kabupaten kapuas yang banyak meraih prestasi salah satunya adalah. desa sadar hukum, kampung pancasila kampung-kampung jadi satu dan sangat luar biasa kesatuan dan kesatuan masyarakatnya saling membangun gotong royong memang desa bungai jaya salah satu desa yang terbaik.
Disamping itu juga ada desa lain dikecamatan basarang ini yaitu Desa Lunuk Ramba juga dapat meraih penghargaan sebagai Badan Usaha Milik Desa terbaik se – kalteng dan terakhir ini desa bungai jaya mendapat lnovasi tehnologi tepat gunanya mewakili provinsi kalimantan tengah yaitu alat penabur pupuk Nenas oleh karena itu desa bungai jaya ini sangat berpotensial,tutupnya.(Tatang fh)