BeritaKapuas

Bupati dan Sekda Gelar Pertemuan Audiensi Dengan Jajaran RSUD Kapuas

Forum Hukum. id -Kapuas, Direktur RSUD Kapuas dr Hj Delianae sambut kunjungan Bupati dan Sekda Kapuas gelar acara pertemuan Audiensi bersama jajaran RSUD di Aula RSUD (23/1).

Kunjungan Bupati dan rombongan disambut langsung oleh jajaran manajemen kabag, kabid, kasubbag dan kasi lingkungan RSUD Kapuas.

Turut hadir Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, dr Agus Waluyo MM, dan Dewan Pengawas Rumah Sakit Umum Daerah. Acara pertemuan audiensi ini juga dihadiri para tenaga medik dan dokter-dokter spesialis dan dokter umum serta dokter gigi spesialis dan dokter yang bertugas dirumah sakit.

Acara diawali dengan sambutan dari Direktur RSUD Kapuas menyampaikan ucapan selamat datang dan rasa Terima kasih atas dukungan dari Pemerintah Daerah, yang juga dilanjutkan dengan pemaparan gambaran secara singkat kondisi RSUD Kapuas saat ini.

Bupati Kapuas menanggapi dengan memberikan apresiasi serta melakukan arahan terkait kebijakan dan dukungan pemerintah daerah dengan harapan terhadap peningkatan layanan RSUD kapuas, harapan terhadap peningkatan layanan di RSUD Kapuas.

Bupati juga menyambut baik kegiatan ini dan menyarankan acara audiensi dijadwalkan secara rutin, bisa pertiga bulan atau per semester. “Ini agar Pemerintah Daerah dapat mendengarkan secara langsung permasalahan dilapangan dan dapat diberikan solusi secara langsung guna perbaikan dan peningkatan mutu pelayanan kesehatan,” ungkapnya.

Sekretaris Daerah juga memberikan tanggapan tentang kegiatan ini dan menghimbau kepada seluruh karyawan rumah sakit untuk disiplin dan profesional serta ramah dalam memberikan pelayanan kapada masyarakat. Acara dilanjutkan dengan sedi diskusi dan audiensi serta tanya jawab berhubungan penyampaian aspirasi dan masukan dari jajaran RSUD serta ditutup dengan kesimpulan hasil audiensi.(Tatang fh)