BeritaKapuasTNI - Polri

Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Lakukan Tatap Muka di Polsek Pulau Petak, Ini Yang Disampaikan

FORUMHUKUM.ID – Kapuas, Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Ny.Prietha P. Kurniawan di dampingi oleh Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Ny. Destie Asdini melaksanakan kunjungan kerja ke Polsek Pulau Petak menemui Pengurus dan anggota Bhayangkari Ranting Pulau Petak, Selasa (06/06/2023) pagi.

Pada kunjungan kerjanya tersebut Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Daerah Kalimantan Tengah Ny.Prietha P. Kurniawan di sambut langsung oleh Ketua Bhayangkari Ranting Pulau Petak Ny. Nining Suroto dan anggota Bhayangkari Polsek Pulau Petak lainnya.

Dalam sambutannya Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas Ny. Prietha P. kurniawan menyampaikan bahwa Anggota Bhayangkari harus bijak dalam bermedsos jangan sembarangan Share harus saring dulu kebenarannya, harus terapkan pola hidup sederhana dan senantiasa jalin kekompakan sesama bhayangkari.

Sementara itu di tempat yang sama Ketua Bhayangkari Ranting Pulau Petak Ny.Nining yang di temui seusai kegiatan tersebut mengatakan bahwa Bhayangkari Ranting Pulau Petak akan terus mendukung setiap program kerja Ketua Bhayangkari Cabang Kapuas.

Selain bertatap muka bersama Anggota ranting Bhayangkari Pulau Petak, Ketua Bhayangkari Cab. Kapuas beserta pengurus juga melaksanakan foto bersama. (Or/ Tatang FH).