LegislatifMurung Raya

Dewan Bebie Harapkan Ada Solusi Bagi Honorer yang Dirumahkan

FORUMHUKUM.ID, PURUK CAHU – Pasca pemutusan kontrak
kepada tenaga pendidik berstatus honorer dengan masa kerja di bawah dua tahun baru-baru ini kalangan DPRD Murung Raya (Mura) minta harus ada solusi.

ketua Komisi II DPRD Mura Bebie S Sos SH MM M AP, mengatakan pihaknya mendukung langkah dan kebijakan strategis pemerintah.

Namun, menurutnya, harus tidak bertentangan dengan aturan perundang-undangan yang berlaku.
“Tentunya kondisi ini sangat berpengaruh akan keberlanjutan pendidikan, terutama kabupaten kita yang kondisinya masih kekurangan tenaga guru,” kata Bebie, Selasa (8/4/2025)

Menurut politis PDIP Mura, saat ini pemerintah daerah khususnya bupati dan wakil bupati tentu akan segera mengambil langkah cepat untuk mengatasi permasalah tersebut.

Legislator asal Dapil Murung Raya II ini, juga mengungkapkan beberapa pendapatnya terkait langkah-langkah yang dapat menjadi masukan bagi pemerintah daerah. Diantaranya pemerintah daerah dapat menggandeng sektor swasta atau lembaga pendidikan nonpemerintah untuk mencari solusi bersama dalam memberdayakan guru honorer.

“Tentunya kondisi ini menjadi tugas kita bersama, dengan mendukung upaya dan langkah kebijakan pemerintah daerah, untuk tetap memperjuangkan guru honorer daerah agar dapat terus mengabdi dan berkarya untuk kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Murung,” tutupnya. (Ed)